Monadi Minta Restu ke Ayahnda

    Monadi Minta Restu ke Ayahnda

    KERINCI, JAMBI - Monadi, bakal calon Bupati Kerinci, kembali menunjukkan sisi religius dan penghormatan terhadap keluarganya dalam rangkaian persiapan Pilkada mendatang. Setelah melakukan ziarah ke makam ibunda tercinta, Monadi melanjutkan dengan sungkeman kepada sang ayah, Murasman, mantan Bupati Kerinci, di kediamannya Kamis (29/08/24).

    Dalam tradisi yang sarat makna, Monadi melakukan sungkeman sebagai bentuk bakti dan permohonan restu kepada ayahnya yang memiliki pengalaman panjang dalam pemerintahan dan politik.

    Momen sungkeman tersebut disambut haru oleh Murasman. Sang ayah dengan penuh kasih membalas dengan memberikan doa dan nasihat kepada Monadi. Murasman menegaskan pentingnya menjaga integritas, ketulusan dalam melayani masyarakat, serta mengutamakan kepentingan rakyat di atas segalanya.

    "Sebagai anak dan calon pemimpin, Monadi harus selalu ingat bahwa amanah dari rakyat adalah yang utama. Jagalah kepercayaan itu dengan baik, dan selalu berdoa untuk keberhasilan, " ujar Murasman, memberikan wejangan kepada putranya.

    Monadi mengakui bahwa restu dari orang tua, terutama sang ayah yang telah memiliki pengalaman panjang dalam memimpin Kerinci, menjadi motivasi besar baginya. 

    "Sungkeman ini bukan sekadar tradisi, tapi juga bentuk dari penghormatan saya kepada beliau yang telah memberikan contoh nyata dalam kepemimpinan. Restu dan nasihat beliau sangat berarti bagi saya dalam menjalani kontestasi Pilkada ini, " ungkap Monadi dengan penuh haru.

    Rangkaian kegiatan ini tidak hanya menunjukkan kedekatan emosional Monadi dengan keluarganya, tetapi juga menjadi simbol dari komitmennya untuk meneruskan perjuangan sang ayah dalam membangun Kerinci. Dengan restu dari keluarga dan dukungan dari masyarakat, Monadi semakin mantap melangkah menuju Pilkada Kerinci 2024.

    kerinci jambi
    Soni Yoner

    Soni Yoner

    Artikel Sebelumnya

    Pj Bupati Asraf Hadiri Pelantikan Anggota...

    Artikel Berikutnya

    Sidak Komisi III DPRD Kota Sungai Penuh...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Dittipideksus Bareskrim Sita Miliaran Uang Hingga Aset Dari Kasus Net89
    Gugur dalam Tugas, Jenazah Bripka Anumerta Ronald M. Enok Diterbangkan ke Jayapura dan Dimakamkan di Sentani
    Panglima TNI Dampingi Menhan RI Perkuat Kerja Sama Pertahanan dengan RRT
    Danlanud Sultan Hasanuddin Terima Audiensi Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sulsel Bahas Kolaborasi Penurunan Stunting

    Ikuti Kami